Training Manajemen

Effective Thinking Skills for Forward-Looking Managers

Effective Thinking Skills for Forward-Looking Managers_5th Batch

Jakarta | April 8-9, 2010 | Rp 2.750.000,-

Menemukan dan memecahkan masalah, mengambil keputusan, belajar dengan cepat, menjadi kreatif dan inovatif. membuat rencana dan melacak peluang – adalah rangkaian kegiatan berpikir yang kerap dihadapi seorang manajer. Namun sudah seberapa efektifkah cara berpikir Anda saat ini? Sebab, telah menjadi kesepakatan umum bahwa kemampuan otak (intellectual capital), bukan lagi kekuatan otot, yang menjadi syarat kemajuan profesi di era informasi dewasa ini.

Di dalam workshop ini peserta akan ditunjukkan: bagaimana mekanisme pikiran bekerja, melacak informasi yang diperlukan, menangani banjir informasi, tahap-tahap berpikir terampil serta aneka alat berpikir penting (termasuk Lateral Thinking atau Kreativitas). Pada akhirnya, lewat berbagai latihan, peserta akan memahami cara meningkatkan keterampilan berpikir untuk dipraktekkan – baik guna membantu efektivitas pekerjaan mereka di kantor maupun demi mendidik keluarga di rumah.

Materi training Problem Solving dan Decision Making akan menjadi salah satu bagian dari materi ini, dimana topic tersebut akan dilihat secara lebih integrative.

Outline workshop :

  • Mengenal berbagai segi Keterampilan Berpikir
  • Memahami prinsip-prinsip dan teknik berpikir, termasuk berpikir kreatif
  • Mengalami cara melatih aneka teknik berpikir penting seperti: Menghindari Konflik, memperkaya sudut pandang, Memecahkan Masalah (Creative Problem Solving), dll.
  • Memotivasi diri untuk terus meningkatkan tahap Keterampilan Berpikir yang ada.

Workshop Fasilitator :

Bambang Utomo

Adalah seorang otodidak dibidang ilmu-ilmu kemanusiaan (Humoaniora). Kedekatannya dengan dunia psikologi dan pelatihan SDM berawal dari perannya selaku redaktur Majalah Psikologi Populer “ANDA” yang ikut didirikannya di akhir tahun 1970-an. Bidang studi yang paling digemarinya adalah serba-serbi: Kreativitas & Inovasi, Makna Hidup, Humor dan Keterampilan Berpikir pada umumnya. Aneka kursus berpikir yang pernah diikutinya a.l.: Creative Problem Solving Institute (Universitas Buffalo, New York, 1986), Edward de Bono’s 6 Thinking Hats (Certification Training, Singapore, 1994), Tony Buzan’s Thinking Skill for Managers (Singapore Institute of Management, 1995). Tommy pernah menjadi salah satu pengajar materi De Bono di Dunamis. Ia adalah juga salah seorang pendiri Yayasan Pengembangan Kreativitas. Buku pertamanya, TERAMPIL BERPIKIR: Mengapa Tidak? akan menjadi bagian dari handouts workshop ini.

Bondan Winarno, seorang wartawan senior, menuliskan dalam kata pengantar buku TERAMPIL BERPIKIR: “Sekalipun pernah bersalaman dengan Edward de Bono, ternyata Tommy tidak mendewakan De Bono. Tommy juga mempelajari metode Tony Buzan, David Perkins, Robert Marzano dan para pakar lain di bidang konsep berpikir. Tommy mengajak kita terampil memakai teknik-teknik berpikir dengan melawan arus pikiran mainstream dengan menjelajahi semua opsi dan alternatif yang ada, kita akan tiba pada sebuah kesimpulan yang lebih arif.

Previous Participants

Anta Expres Tour & Travel Service Tbk, Vayatour, PT. United Tractor, Dupon Indonesia, PT. Dharma Raya Hutamajaya/Comverse, PT. Dharma Raya Hutamajaya/Comverse, PT. Arun NGL, PT. Nestle Indonesia, PT. Kliring Penjaminan Efek Indonesia, Australian Education Centre- Australia Embassy, PT. Medco E & P Indonesia, UGM, PT. Indofood Sukses Makmur, PT. Onity

Komentar Peserta Workshop di Batch sebelumnya :

“Materi yang disajikan cukip menarik karena dapat diimplementasikan langsung kekehidupan sehari – hari dan dapat membuat kita lebih tercpacu mencari hal –hal kreatif yang baru”

(Lintong Sarbarita Hyps,PT. United Tractors, Kepala Perwakilan United Tractors Bangk)

“ Cukup bagus”

(Suwanto, Part Dept Head PT. United Tractors)

“Cukup bermanfaat bagi kami”

(Ryan, Part Dept Head, PT. United Tractors)


Fee :

    • Rp 1.950.000,- (Registration 3 person/more; Payment before Apr 1st, 2010)
    • Rp 2.250.000,- (Reg before Mar 26th, 2010; Payment before Apr 1st, 2010)
    • Rp 2.750.000,- (Full Fare)

      Venue

      Workshop akan dilaksanakan di Hotel Grand Flora (Kemang) / Kartika Chandra / hotel lainnya di Jakarta yang akan kami konfirmasikan di dalam confirmation letter

      Formulir Permintaaan Informasi Lanjutan / Pra-Pendaftaran Public Training
      1. INFORMATION OPTIONS
      2. (required)
      3. (required)
      4. PERSONAL DATA
      5. (required)
      6. (required)
      7. (required)
      8. (valid email required)
      9. (required)
      10. (required)
      11. PRE REGISTRATION DATA (Tidak Mengikat)
      12. (required)
      13. MESSAGE FOR TRAINING PROVIDER
       

      cforms contact form by delicious:days

      About the Author:

      Post a Comment